Halo teman-teman! Aku Nahida, umur satu setengah tahun. Bunda dan ayah suka cerita tentang hal-hal yang baik untuk tubuhku. Kali ini, aku mau cerita tentang probiotik dan prebiotik. Meski keduanya baik untuk perut kita, ternyata mereka beda lho!
Apa Itu Probiotik?
Probiotik itu bakteri baik. Mereka hidup di dalam perut kita, seperti di lambung dan usus. Bakteri baik ini membantu perut kita mencerna makanan dan menjaga tubuh tetap sehat.
Apa Itu Prebiotik?
Prebiotik itu serat yang ada di makanan. Tubuh kita nggak bisa mencernanya langsung, jadi serat ini pergi ke usus dan jadi makanan untuk bakteri baik (probiotik) supaya mereka tumbuh sehat.
Perbedaan Bentuknya
Probiotik itu bakteri baik yang hidup di perut kita. Sedangkan prebiotik itu serat dari makanan yang nggak bisa kita cerna, tapi jadi makanan untuk probiotik.
Dari Mana Mereka Berasal?
– Probiotik: Bakteri baik ini bisa kita dapatkan dari makanan yang difermentasi, seperti yoghurt, tempe, kimchi, dan keju cheddar.
– Prebiotik: Serat ini bisa kita temukan di buah, sayur, dan biji-bijian, seperti pisang, apel, tomat, dan
Cara Kerja Mereka
– Probiotik: Bakteri baik ini membantu pencernaan kita, meningkatkan daya tahan tubuh, dan membantu penyerapan nutrisi.
– Prebiotik: Serat ini jadi makanan untuk bakteri baik di perut kita. Mereka membantu bakteri baik tumbuh dan menjaga perut kita tetap sehat.
Manfaat Prebiotik
– Membantu kita merasa kenyang.
– Membantu penyerapan mineral untuk tulang yang kuat.
– Membantu pergerakan usus agar kita nggak sembelit.
– Menjaga kesehatan saluran kemih dan area kewanitaan.
– Meningkatkan daya tahan tubuh.
Jadi, teman-teman, probiotik dan prebiotik sama-sama penting untuk perut dan kesehatan kita. Yuk, makan makanan yang sehat supaya perut kita selalu bahagia!